Beberapa Tebak- Tebakan yang Lucu

10 Status WA lucu dan Receh, Bikin Kesal Bacanya!

Bermain tebak-tebakan lucu bisa menjadi pilihan seru untuk mengisi waktu luang di rumah bersama teman-teman. Apalagi setelah menjalani aktivitas rutinitas yang cukup melelahkan yang membuat stress.

Nah, dengan bermain tebak-tebakan bisa membuat suasana menjadi hidup kembali, rileks, dan seru. Ada beberapa tebak-tebakan lucu yang bisa menjadi referensi bagi anda untuk bermain tebak-tebakan bersaman teman-teman sebagai berikut:

  • Kenapa wortel sangat baik untuk kesehatan mata?

Jawabannya karena Kelinci tidak ada yang menggunakan kacamata.

 

  • Apa bahasa Indianya bumbu dapur?

Jawabannya Tumbar miri jahe.

 

  • Apa bahasa Indianya orang pelit?

Jawabannya adalah Meregehese.

 

  • Lemari-lemari apa ayang bisa dimasukkan ke dalam saku?

Jawabannya adalah lima-ribuan.

 

  • Binatang-binatang apa yang paling terkecil di dunia?

Jawabannya adalah cacing, karena bakteri terkecil saja masih bisa cacingan.

 

  • Tari-tari apa yang susah dilakukan?

Jawabannya adalah tari dari kenyataan.

 

  • Tubuhnya hijau, kepalanya merah, dan jalannya mundur. Apakah itu?

Jawabannya adalah Obat Nyamuk.

 

  • Jika ada seekor gajah masuk botol, maka kelihatan apanya?

Jawabannya adalah kelihatan bohongnya.

 

  • Apa yang hanya dimiliki gajah tetapi tidak bisa dimiliki hewan lain?

Jawabannya adalah anak gajah.

 

  • Jika kalian membutuhkan waktu 15 menit untuk merebus telur sampai matang, maka berapa lama waktu yang kalian butuhkan untuk merebus 20 telur sampai matang semua?

Jawabannya adalah 15 menit, karena kalian bisa merebus semua secara bersamaan.

 

  • Sandal-sandal apa yang nikmat?

Jawabannya adalah sandal terasi.

 

  • Jika kamu dijatuhi satu kilo batu atau satu kaki kilo kapas, mana yang lebih sakit?

Jawabannya adalah kakimu.

 

  • Posisinya berada di atas menteri dan presiden, tetapi tidak memiliki jabatan, siapakah itu?

Jawabannya adalah Peci.

 

  • Tukang-tukang apa yang pulang-pulang babak belur?

Jawabannya adalah tukang mencari masalah.

 

  • Mengapa anak kucing dan anjing suka berantem?

Jawabannya namanya juga anak-anak yang wajarlah.

 

  • Ada 10 ayam, dikali 3, berapa jumlah semua ayam?

Jawabannya adalah 10 ayam karena di kali 3 dan di darat 7.

 

  • Kuda-kuda apa yang bikin lelah?

Jawabannya adalah kuda-ki gunung sambil jongkok.

 

  • Monyet-monyet apa yang bikin bĂȘte?

Jawabannya monyet-tel tv tapi gak bisa.

 

  • Kebo-kebo apa yang bikin capek?

Jawabannya kebo-gor jalan kaki.

 

  • Ayam-ayam yang suka meminta maaf?

Jawabannya ayam sori.

 

  • katak-katak apa yang bisa terbang ke langit?

Jawabannya katak-awan kawanku itu namanya burung.

 

  • Belut-belut apa yang bikin miskin?

Jawabannya adalah belut-ang banyak ental bisa bangkrut.

 

  • Suku-suku apa selalu ada di bank-bank?

Jawabannya adalah suku-riti.

 

  • Kopi-kopi yang bisa menjepit?

Jawabannya adalah kopi-ting.

 

  • Gang-gang apa yang bikin kesel para ibu-ibu?

Jawabannya gangguin suaminya.

 

  • Seorang pria terjebak dalam sebua goa yang gelap. Di tangannya ada lilin dan obor. Apa yang harus ia nyalakan terlebih dahulu?

Jawabannya adalah korek api.

 

  • Apa itu cemilan?

Jawabannya cecudah calapan, cebelum cepuluh.

 

  • Apa yang ditekan orang dengan bentuknya yang bulat, kecil dan hitam?

Jawabannya adalah Bel pintu.

 

  • Jauh di mata dekat di hati. Apakah itu?

Jawabannya adalah Usus.

 

  • Rambut putih, rambut merah, rambut pirang, dan rambut hijau. Apakah itu?

Jawabannya adalah buah Rambutan yang belum matang.

 

  • Apakah sari buah yang turun dari sorga?

Jawabannya yang saya tidak tahu.