Rekomendasi Aplikasi Memasak Termudah 2023

Aplikasi Resep Masakan Sehari-hari Terlengkap - Berdikarinews.id

Hampir semua orang memiliki smartphone. Mulai dari remaja sampai dewasa, mulai dari pelajar sampai ibu rumah tangga.

Banyak aplikasi yang bisa di unduh, dan hal ini memudahkan dalam kegiatan sehari-hari. Salah satunya yaitu adanya aplikasi memasak. Biasanya sebelum ada aplikasi memasak, orang akan cenderung untuk mencari resep makanan di web ataupun blog. Namun kini kamu bisa mengaksesnya di aplikasi yanga ada di Play Store.

Di dalam aplikasi tersebut banyak sekali ide masakan, bahan dan cara pembuatannya. Bagi ibu, tentu saja aplikasi resep ini bisa menemani dan membantu di setiap harinya.

Jika mencari resep lewat mesin pencairan, maka harus pintar memilih resep yang sebenarnya atau resep yang hanya asal dibuat sembarangan.

  1. Yummy

Aplikasi Yummy by IDN bisa membantu kamu menemukan resep-resep secara mudah. Semua resep yang ada di aplikasi ini telah di kategorikan menurut bahan yang digunakan, kategori makanan, dan juga rasa seperti apa yang di inginkan.

Tersedia mulai dari resep rumahan yang sederhana sampai resep ala chef terkenal. Selain itu, kamu juga ternyata bisa mengupload resep kamu di aplikasi memasak ini dan mendapatkan sebuah reward. Menarik sekali.

  1. Kitchen Stories

Aplikasi Kitchen Stories ini gratis dan menyajikan berbagai video memasak dan kumpulan resep-resep yang disajikan berupa foto langkah-langkahnya.

Ada juga tempat untuk saling sharing antar komunitas memasak. Ada juga menu daftar belanja atau shopping list yang membantu dalam urusan berbelanja bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak. Kamu hanya perlu untuk mengunduh aplikasi sebesar 26mb di Play Store.

  1. Tastemade

Tastemade tidak hanya berupa website, kini sudah tersedia dalam bentuk aplikasi. Jadi kamu bisa lebih mudah saat menggunakannya.

Di aplikasi ini kamu bisa melihat dan menyimpan video tentang makanan dari smartphone langsung. Tidak hanya melihat resep, ada juga tayangan yang mengulas makanan dan acara tentang makanan yang mampu menginspirasi.

  1. Cookpad

Setiap orang pasti pernah mendengar dan tahu tentang Cookpad. Cookpad biasanya muncul di urutan pertama dalam pencarian resep makanan. Ada banyak resep yang dibagikan di webnya, nah untuk akses lebih mudah maka kini tersedia versi aplikasi androidnya yang telah dibuat.

Dengan menggunakan aplikasi ini maka kamu sudah bisa mencari, membagikan, dan menyimpan resep yang kalian pilih dengab mudah. Kamu bisa mendwonload nya di App Store atau Google Play Store.

  1. Allrecipes

Dalam aplikasi ini ada lebih dari 30 juta menu masakan sehari-hari yang bisa di praktikan. Ada juga versi web, youtube, dan aplikasi di android. Semua resep dan menu sudah tersedia di aplikasi ini tinggal kamu unduh saja di App Store.

  1. Runtasy

Resep dan menu yang ada dalam aplikasi ini sangat cocok buat kamu yang sedang menjalani program diet atau pola makan sehat, maka aplikasi ini cocok untuk kamu.

Dalam aplikasi ini akan ditampilkan menu sehat yang enak beserta dengan bahan dan cara membuatnya. Selain itu juga ada video dan langkah-langkah yang bisa mempermudah dalam proses membuat makanannya. Kamu hanya perlu mendwonload aplikasi ini sebesar 19 mb maka sudah bisa mempraktikan berbagai menu sehat di rumah.

  1. Big Oven

Aplikasi Big Oven menampilkan lebih dari 35 juta resep yang dicoba. Di sini juga kamu akan dimudahkan dalam membuat rencana mingguan menu makanan. Ada lagi hal yang menarik lagi yaitu kamu juga bisa mengikuti food blogger yang kamu sukai dengan aplikasi ini.